Tuesday 29 December 2015

arab saudi memotong subsidi bbm

Saudi Potong Subsidi BBM akibat Defisit Anggaran

Selasa, 29 Desember 2015 | 12:03 WIB
BBCMiliter koalisi pimpinan Arab Saudi telah melakukan serangan di Yaman sejak Maret lalu.
RIYADH, KOMPAS.com — Arab Saudi mengumumkan terjadinya rekor defisit anggaran dan memotong subsidi bahan bakar minyak (BBM) serta utilitas pada Senin (28/12/2015) saat pembangkit tenaga listrik menderita akibat penurunan drastis harga minyak mentah global.

Pihak berwenang mengatakan, harga bensin dinaikkan hingga lebih dari 50 persen untuk beberapa kategori produk sejak Selasa ini, setelah pengekspor minyak terbesar dunia ini menyatakan bahwa telah terjadi defisit sebesar 98 miliar dollar AS (atau Rp 1.330 triliun) pada 2015. 

Riyadh juga memperkirakan, penurunan sebesar 87 miliar dollar akan terjadi dalam anggaran tahun depan, yang terjadi untuk kali pertama sejak Raja Salman bertakhta pada Januari 2015. 

Kementerian Keuangan menyatakan, penerimaan tahun 2015 diperkirakan sebesar 608 miliar riyal (162 miliar dollar AS), terendah sejak 2009 ketika harga minyak turun akibat krisis keuangan global. 

Menurut pernyataan itu, anggaran tersebut "muncul di tengah tantangan kondisi ekonomi dan keuangan internasional dan regional" termasuk "rendahnya harga minyak".

Defisit tahun 2015 merupakan yang terbesar dalam sejarah Arab Saudi, yang bergantung pada minyak sebesar 90 persen dari penerimaan publik. Angka defisit itu di luar perkiraan. 

Penerimaan tahun ini 15 persen lebih kecil dari perkiraan dan turun 42 persen dari tahun 2014, setelah harga minyak turun hampir dua pertiganya sejak pertengahan 2014 hingga di bawah 40 dollar per barrel.  

Penurunan harga ini sebagian besar disebabkan oleh kebijakan Arab Saudi dan negara-negara OPEC lainnya, yang menolak pengurangan produksi minyak karena ingin menjatuhkan pemain lain yang kurang kompetitif, termasuk produsen minyak serpih, Amerika Serikat, dari pasar minyak. 

Harga minyak meluncur turun ini akibat penyataan yang diberikan pada hari Senin tersebut, dengan patokan bahwa US West Texas Intermediate kehilangan 1,29 dollar hingga 36,81 dollar per barrel, sementara minyak mentah Brent kehilangan 1,27 dollar hingga 36,62 dollar per barrel di London.

IMF telah memperkirakan terjadinya defisit sebesar 130 miliar dollar AS pada tahun 2015, sementara laporan lain menunjukkan sekitar 100 miliar dollar AS. 

Menurut kementerian, pendapatan minyak hanya 73 persen dari total penerimaan pada tahun 2015, jauh di bawah kontribusi tahun-tahun sebelumnya. Sementara itu, penerimaan bukan minyak naik 29 persen menjadi 43,6 miliar dollar AS.

Anggaran proyek pada 2016 adalah 137 miliar dollar AS, paling rendah dalam 6 tahun terkahir. Sementara itu, angka pengeluaran sebesar 224 miliar dollar, sedikit di bawah perkiraan tahun 2015, yaitu 229 miliar dollar AS. 

Pengeluaran tahun ini yang sebesar 260 miliar dollar AS, seperti disampaikan pihak kementerian itu, hampir setara dengan pengeluaran tahun 2013 dan turun 6,6 persen dari tahun 2014. Arab Saudi biasanya menghabiskan lebih besar dari proyeksi anggarannya hingga 20 persen.

Gunakan cadangan defisa

Riyadh tetap mempertahankan pengeluaran tinggi tahun ini, dan meluncurkan intervensi militer terhadap pemberontak yang didukung Iran di Yaman. Saudi menggunakan dana cadangan fiskalnya yang besar, yang dikumpulkan saat harga minyak sedang tinggi.

Kementerian Keuangan mengatakan akan merencanakan serangkaian langkah untuk belanja, termasuk program lima tahun terkait pemotongan subsidi listrik dan bahan bakar. 

Pihak berwenang bergerak cepat setelah angka anggaran dikeluarkan. Kantor berita SPA melaporkan kenaikan harga bahan bakar, dan pemerintah akan memotong subsidi listrik, air, bahan bakar diesel, dan kerosin. Subsidi-subsidi ini merupakan isu yang amat sensitif di Arab Saudi, tempat masyarakatnya sudah terbiasa dengan murahnya harga utilitas dan bahan bakar.

Harga bensin non-timbal dengan kelas yang lebih tinggi akan dinaikkan menjadi 0,90 riyal (sekitar Rp 3.300) per liter dari sebelumnya 0,60 riyal, atau naik 50 persen. Bensin dengan kualitas lebih rendah akan naik hingga 0,75 riyal dari sebelumnya 0,45 riyal per liter.

Konglomerat minyak nasional, Aramco, dalam Twitter-nya menyatakan akan segera menutup semua pompa bensinnya hingga Senin tengah malam, dan akan mulai menjual kembali dengan harga baru. 

Kementerian Keuangan juga menyatakan akan menimbang rencana menaikkan biaya pelayanan publik dan mengaplikasikan pajak pertambahan nilai melalui kerja sama dengan negara-negara semenanjung Arab, yang juga mengalami tekanan sama akibat jatuhnya harga minyak. 

Rencana ini meluncurkan reformasi ekonomi dan fiskal untuk membuat anggaran yang lebih berkelanjutan, termasuk program untuk membatasi pertumbuhan belanja, terutama untuk gaji dan tunjangan yang menghabiskan setengah dari anggaran 2015.

Seperempat bagian dari anggaran belanja tahun depan, atau 57 miliar dollar AS, telah dialokasikan untuk belanja pertahanan dan keamanan, demikian disampaikan pihak kementerian. Tidak jelas berapa banyak biaya yang dikeluarkan untuk intervensi di Yaman oleh Arab Saudi karena mereka belum merilis angka untuk pengeluaran belanja pertahanan.

IMF telah memperingatkan Riyadh bahwa kegagalan memotong pengeluaran dan melaksanakan reformasi akan memakan cadangan fiskal negara hanya dalam waktu lima tahun.

Arab Saudi telah menggunakan lebih dari 80 miliar dollar AS dana cadangan tahun ini, yang berjumlah  732 miliar dollar AS pada akhir 2014, dan menerbitkan obligasi senilai sekitar 20 miliar dollar AS.

maulid nanbi di banten

“Ngeropok” Panjang Mulud, Tradisi Budaya Masyarakat Banten

Ngaropok-5Maulid Nabi Muhammad SAW atau biasa disebut Maulid Nabi atau Maulud saja (bahasa Arab: mawlidun-nabī), adalah peringatan hari lahir Nabi Muhammad SAW, yang di Indonesia perayaannya jatuh pada setiap tanggal 12 Rabiul Awal dalam penanggalan Hijriyah.
Kata maulid atau milad dalam bahasa Arab berarti hari lahir. Perayaan Maulid Nabi merupakan tradisi yang berkembang di masyarakat Islam jauh setelah Nabi Muhammad wafat. Secara subtansi, peringatan ini adalah ekspresi kegembiraan dan penghormatan kepada Nabi Muhammad.
Imam As-Suyuthi dalam kitab Husn Al-Maqosid fi Amal Al-Maulid menerangkan bahwa orang yang pertama kali menyelenggarakan maulid Nabi adalah Malik Mudzofah Ibnu Batati, penguasa dari negeri Ibbril yang terkenal loyal dan berdedikasi tinggi.
Mudzorofah pernah menghadiahkan sepuluh ribu dinar kepada Syekh Abu Al-Khatib Ibnu Dihyah yang telah berhasil menyusun sebuah buku riwayat hidup dan risalah Rasulullah dengan judul At-Tanwir fi Maulid Al-Basyir Al-Nazir.
Pada masa Abbasiyah, sekitar abad kedua belas masehi, perayaan maulid Nabi dilaksanakan secara resmi yang dibiayai dan difasilitasi oleh khalifah dengan mengundang penguasa lokal.
Acara itu diisi dengan puji-pujian dan uraian maulid Nabi, serta dilangsungkan dengan pawai akbar mengelilingi kota diiringi pasukan berkuda dan angkatan bersenjata.
Ngaropok-3Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan tradisi yang sudah kental dan memasyarakat di kalangan kaum muslim. Bukan cuma di Indonesia, tradisi yang jatuh setiap tanggal 12 Rabiul Awal dalam Hijriah itu, juga marak diperingati oleh umat Islam berbagai dunia.
Maulid dirayakan pada banyak negara dengan penduduk mayoritas Muslim di dunia, serta di negara-negara lain di mana masyarakat Muslim banyak membentuk komunitas, contohnya antara lain di India, Britania, dan Kanada.
Partisipasi dalam ritual perayaan hari besar Islam ini umumnya dipandang sebagai ekspresi dari rasa keimanan dan kebangkitan keberagamaan bagi para penganutnya.
Sudah menjadi rutinitas bagi masyarakat Banten, khususnya di Kota Serang, dalam rangka memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW diselenggarakan Tradisi Panjang Mulud, atau diistilahkan juga dengan Ngeropok (ada juga dengan menyebut Ngegropok) Panjang Mulud.
Arti dari Ngeropok atau Ngegropok sendiri secara harfiah dapat diterjemahkan sebagai “Ngeriung” (kumpul-kumpul), atau juga ada yang menerjemahkan sebagai ajang rebutan dari “Panjang Mulud” itu sendiri.
Tradisi ini berkembang dan tumbuh di tengah-tengah masyarakat, diselenggarakan oleh masyarakat Serang, baik di kampung-kampung, di perumahan secara sederhana, maupun menjadi even besar yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah setempat.
Dalam arak-arakan panjang mulud, pada perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW, di Kota Serang, Kamis (07/02/2013), banyak dekorasi unik yang ditampilkan. Selain itu, tak ketinggalan partisipasi dari segenap birokrasi dari tingkat kelurahan hingga Kecamatan turut memeriahkan peringatan Panjang Mulud kali ini.
Kegiatan Panjang Mulud yang dimulai sekitar pukul 9.00 WIB ini diawali dengan iring-iringan panjang dari Kantor Pemkot lama di Ciceri sampai Islamic Center.
Sebelum peserta pawai panjang datang ke panggung utama, dimana Wali Kota Serang Tubagus (Tb) Haerul Jaman, dan sejumlah pejabat Pemkot Serang, unsur Muspida dan tokoh masyarakat sudah lama menunggu. Sekitar pukul 10.11 peserta Panjang Mulud pertama datang, kedatangan peserta pertama itu disambut tepung tangan para hadirin.
Peserta selanjutnya menyusul dengan tertib. Yang menarik perhatian, selain Panjang Mulud dengan kreasi dan perhiasan yang menarik, pawai juga diiring berbagai kesenian tradisional Kota Serang seperti rudat, terbang gede dan marhaba. Kekhidmatan acara tiba-tiba terusik ketika warga tiba-tiba menyerbu dan berebut isi panjang. Ulah sebagian warga itu diikuti ratusan warga lainnya. Kericuhan pun terjadi.
Ngaropok-4Ratusan warga Kota Serang yang menyaksikan acara panjang mulud yang diselenggarakan Pemerintah Kota (Pemkot) Serang melalui Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata dan Kebudayaan (Disporaparbud) Kota Serang ini berebut mengambil berbagai makanan dan barang-barang seperti Sembako dan lainnya yang dibawa dalam puluhan “Panjang Mulud” di Islamic Center Kota Serang.
Saat itu, puluhan kendaraan hias dan bentuk barang-barang hias lainnya yang disebut “Panjang Mulud” yang berisi makanan, Sembako, pakaian, dan barang lainnya melintas di depan panggung utama, tiba-tiba warga langsung menyerobotnya dan saling berebut.
Meski panitia sudah memperingatkan, meminta untuk tidak mengambilnya dulu, namun warga tetap tidak menghiraukan.
Akhirnya warga dibiarkan mengambil “Panjang Mulud” yang ditampilkan berbagai instansi dan kecamatan se-Kota Serang dalam rangka memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW.
“Ini membuktikan bahwa masyarakat sangat antusias sekali. Ngeropok (rebutan panjang mulud-red) ini merupakan tradisi yang berkembang dan tumbuh sudah sejak lama (tradisi turun temurun-red) di tengah-tengah masyarakat Kota Serang,” kata Wali Kota Tb Haerul Jaman.
Sementara, Tb Arip, salah seorang warga Cipocok Jaya yang sengaja membawa keluarganya untuk menyaksikan perhelatan Pajang Mulud tersebut mengatakan, ada tradisi unik yang terselip dalam setiap perayaan Mulud di Kota Serang.
“Biasanya kita bareng-bareng berebut barang-barang bawaan yang diarak. Ini sudah jadi tradisi, siapa saja boleh ikut mengambil kesempatan untuk mengambil barang yang diinginkan,” ujarnya.
Senada dengan Tb Arip, Irwan warga Walantaka mengatakan, dirinya hampir setiap tahun mengikuti perayaan Panjang Mulud di Kota Serang. “Tadi waktu berebut, saya dapat kopi, gula dan mie instan,” tutur Irwan seraya menyodorkan barang yang diperolehnya. (***)

Thursday 29 January 2015

cara memasang 2 bbm di hp androit

Cara install 2 BBM dalam 1 HP Android sangatlah mudah, bahkan bukan hanya 1 BBM, anda bisa menginstall BBM bahkan 3 sampai 4 BBM sekaligus dengan id dan pin berbeda, tapi tunggu dulu, sebelum anda menginstall cobalah pertimbangkan juga bahwa hanya dengan 1 BBM saja HP kita bisa sangat lemot apalagi dengan banyak installan BBM sekaligus dalam 1 ponsel, wow.
Perlu kita ketahui bahwa setelah BBM update terbaru ke versi 8, banyak pengguna BBM mengeluh karena HP-nya menjadi sangat lemot, selengkapnya baca di Download BBM Versi 7 dan Cara Downgrade BBM ke Versi 7, meskipun dengan BBM versi 8 memiliki lebih banyak fitur-fitur daripada versi 7, misalnya saja BBM Channel, Toko, BBM Call, dll.
Berikut cara install BBM lebih dari satu:
  1. Install dahulu BBM versi resmi dari Google Play
  2. Download dan ekstrak .rar BBM2 dan/atau BBM3 (pasword .rar : pusatteknologi)
  3. Install BBM2, dan BBM3 jika menggunakan lebih dari 2 BBM
  4. Kemudian login dengan id dan pin berbeda pada tiap BBM yang sudah terinstall
  5. Selesai
Mudah bukan, sekarang anda telah menggunakan lebih dari satu BBM dalam 1 ponsel Android milik anda. Jika HP anda lambat laun akan menjadi lemot tentu ini bukan hal yang aneh, karena semakin banyak aplikasi yang terinstall dalam ponsel, tentu akan semakin menambah beban ponsel itu sendiri.
Selamat menco
Rekomendasi:

Friday 16 January 2015

mamfaat air zam zam secar ilmiah

enelusuran pustaka tentang air Zam Zam didapatkan hasil penelitian seorang peneliti asal Universitas Yokohama Jepang, Dr. Masaru Emoto yang telah membuktikan secara ilmiah sejak 1994 bahwa air Zam Zam memiliki kemampuan menyembuhkan yang luas biasa karena memiliki struktur molekul air yang unik. Temuan Dr Emoto dipublikasikan dalam bukunya yang terkenal dan laris di Jepang dan Amerika, “The True Power of Water”. Dalam bukunya, Masaru Emoto menuliskan hasil analisisnya bahwa air memiliki sifat sensitif namun juga reaktif. Jika dibacakan padanya kata-kata yang baik, air akan bereaksi positif. Sebaliknya, jika diberikan kata-kata buruk, maka air juga akan bereaksi sifat dan makna kata-kata tersebut. Keunikan air Zam Zam digambarkan Masaru Emoto sebagai sebuah kristal yang bisa berstruktur indah heksagonal (segi enam) atau bahkan kristal pecah tak beraturan. Label baik atau buruk inilah yang pada akhirnya akan menentukan jenis kristal yang akan terbentuk nantinya. Temuan Masaru Emoto kemudian dipertegas pada sebuah seminar di Malaysia yang diundang sebagai pembicara. Sebuah sumber melaporkan bahwa Masaru Emoto membawa beberapa slide mengenai sampel air yang diambilnya dari berbagai sumber, seperti sungai, laut, telaga, mata air, dan sebagainya. Dari sana terkumpullah sebanyak seribu bentuk kristal air. Beberapa molekul air yang ditelitinya berbentuk tak teratur, kecuali molekul air zamzam. Susunan molekul air zamzam berstruktur sangat indah, teratur, cantik bak berlian yang berkilauan, dan memancarkan lebih dari 12 warna jika dibekukan. Penelitian Masaru Emoto terhadap air zamzam menunjukkan, bahwa molekulnya memang paling cantik dan indah di antara air lainnya. Kemudian Masaru Emoto menerangkan bagaimana sebuah kata bisa mempengaruhi bentuk molekul air. Dalam kesempatan itu dia juga meminta peserta menguji sendiri bentuk molekul yang diinginkannya. Bukti ilmiah lainnya dilakukan Dr Nour Al Zuhair dan Prof Rita Khounganian dari King Saud University yang meneliti perbandingan kandungan mineral air Zam-zam dengan air keran dikemas dalam botol yang ada di Arab Saudi. Hasil penelitian tersebut menyebutkan bahwa salah satu kelebihan air Zam-zam adalah memiliki kandungan mineral khususnya fluoride yang lebih tinggi. Air Zam-zam yang diambil langsung dari sumbernya memiliki kadar fluoride 0,75 ppm sementara yang dialirkan melalui pipa sebanyak 0,68 ppm. Kadar ini lebih tinggi dibandingkan rata-rata kandungan fluoride dalam air keran di Arab Saudi yang hanya sekitar 0,28 ppm Menurut organisasi kesehatan dunia (WHO) sebagaimana dikutip detik..com, tubuh manusia mampu menerima kandungan fluoride dalam air minum hingga kadar 1,5 ppm. Bagi manusia, kadar fluoride yang tinggi dalam air minum bisa memberikan manfaat khususnya untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Kekurangan fluoride bisa memicu gigi keropos atau dental caries yang jika memburuk bisa memicu infeksi pada gusi. Kelebihan lain dari Air zam-zam adalah memiliki kandungan ion kalsium yang lebih tinggi, yakni 96 ppm baik yang diambil dari sumbernya maupun yang dialirkan melalui pipa. Sementara kadar ion kalsium dalam air keran di Arab Saudi rata-rata hanya 75,2 ppm. Pemerintah Arab Saudi, melalui tenaga laboratorium yang andal, pernah mengumumkan bahwa setiap satu liter zamzam mengandung klorida (159,75 mg), sulfat (140 mg), bikarbonat (398,22 mg), kalium (182,2 mg), kalsium (158,58 mg), serta natrium (318 mg). Sedangkan dalam satu liter air kemasan yang dijual di pasaran terkandung 30 mg klorida, 27 mg sulfat, 32 mg bikarbonat, 3 mg kalium, 20 mg kalsium, dan 20 mg natrium. Makanya tidak heran apabila para peneliti sering menjadikan air zamzam sebagai referensi dalam menciptakan produk air kemasan. Dari berbagai temuan ilmiah atas kandungan air Zam Zam dapat disebutkan bahwa kandungan mineral pada air Zam Zam lebih tinggi dibanding air biasa. Pada air mineral alamiah (hard carbonated water) tidak akan lebih dari 260 mg per liter, sementara pada air Zam Zam mengandung kandungan mineral sebesar 2000 mg perliter. Elemen-elemen kimiawi yang terkandung dalam air Zamzam dapat dikelompokkan menjadi Pertama, positive ions seperti misal sodium (250 mg per litre), calcium (200 mg per litre), potassium (20 mg per litre), dan magnesium (50 mg per litre). Kedua, negative ions misalnya sulphur (372 mg per litre), bicarbonates (366 mg per litre), nitrat (273 mg per litre), phosphat (0.25 mg per litre) dan ammonia (6 mg per litre). Semakin banyak dokter dari berbagai negara di dunia mempercayai kandungan air Zam Zam dapat memberikan nilai tambah kesehatan yang orang meminumnya. Beberapa dokter yang pernah melakukan percobaan terhadap pasiennya membuktikan terjadinya perubahan fisik yang semakin baik. Meski sepintas air Zam Zam tidak jauh beda dengan air kemasan yang banyak ditemui di pasaran, namun bila dilihat melalui mikroskop electron akan nampak perbedaannya secara nyata dari segi struktur molekul air. Dari hasil penelusuran pustaka dan uraian singkat diatas, bisa disimpulkan bahwa media Inggris (BBC) yang memberitakan air Zam Zam tercemar dan dapat menyebabkan penyakit kanker, hanyalah berita provokasi. Bukti ilmiah air Zam-Zam mengandung fluoride justru mampu membunuh kuman. Apalagi sumur air Zam-Zam satu-satunya sumur di dunia yang tidak pernah ditumbuhi lumut dan dan tumbuhan mikroorganisme lainnya. Demikian Khasiat Air Zam Zam menurut penelitian para profesor Semoga bermanfaat.

Thursday 8 January 2015

cara meriset hp samsung androit

Kadangkala pengguna ponsel android harus menghadapi hal tidak terduga yang terjadi pada ponsel mereka. Misalnya perangkat android sering mengalai restart sendiri atau kesulitan untuk masuk ke menu utama. Ada kemungkinan sistem android sedang mengalami hang atau crash. Untuk itu, salah satu caranya adalah dengan merestart android untuk masuk ke mode aman (safe mode). Mode aman ini akan membuat sebagian besar aplikasi pihak ketika akan dinonaktifkan, sehingga android dapat diakses tanpa kesulitas. Cara restart ponsel android secara aman Ada perbedaan cara merestart ponsel android antara versi 4.1 ke atas dengan versi 4.0 ke bawah. Untuk merestart android ke dalam safe mode pada versi 4.1 ke atas, bisa mengikuti langkah-langkah berikut. Pertama tekan dan tahan tombol power yang terdapat pada bagian samping ponsel sampai tampil popup. Nanti akan muncul menu, tahan tombol power sampai tampil menu power options. Lalu tekan Ok pada pilihan ‘reboot into safe mode”. hp android jadi modem_ Sedangkan untuk melakukan restart ke dalam safe mode pada android versi 4.0 ke bawah, pertama-tama perangkat HP Android perlu dimatikan terlebih dahulu, kemudian baru dihidupkan kembali. Saat muncul logo boot screen. Tahan tombol volume up (+) dan down (-) secara bersamaan hingga booting selesai. Setelah itu android akan beroperasi dalam mode aman. Sebenarnya ada berbagai cara untuk masuk ke mode aman pada android versi ini. Pada beberapa perangkat android, anda harus menekan tombol menu selama beberapa detik. Selain itu ada pula perangkat android yang mengharuskan anda menekan tombol power, home, volume up (+). Cara Merestart Ponsel Android Cara restart ponsel android secara aman 3 Untuk keluar dari mode aman atau safe mode, anda cukup me-restart ponsel seperti biasa, lalu ponsel akan dapat digunakan kembali dengan aplikasi pihak ketiga. Apabila masalah pada android masih juga belum dapat diselesaikan maka anda perlu melakukan reset dan backup data. Melakukan reset pada android akan membuat android kembali seperti semula sebagaimana pertama kali dikeluarkan oleh pabrik. Untuk itu, pastikan untuk melakukan back up terlebih dahulu, jika anda tidak ingin kehilangan data.

Wednesday 7 January 2015

pantai bagedur

Banten memang memiliki banyak pantai yang masih alami. Salah satu yang masih sepi adalah Pantai Bagedur di Kabupaten Lebak. Keunggulan Begedur adalah pasirnya yang tak berkarang dan pantainya yang landai dan luas. Pantai Bagedur berlokasi di Desa Sukamanah, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Banten. Pantai Bagedur berjarak sekitar 115 Km dari Kota Rangkasbitung atau 83 Km dari Kabupaten Pandeglang. Daya tarik dari Pantai Bagedur ini adalah pasir putih tanpa karang yang luas. Dengan panjang sekitar 15 km, pantainya pun termasuk landai. Maka dari itu, sangat asyik untuk mengunjungi pantai ini bersama keluarga saat akhir pekan. Pesisir pantai yang luas, bisa traveler gunakan untuk bermain bersama keluarga dan teman. Misalnya, seperti bermain volley, bola atau permainan sejenis lainnya. Pantainya yang landai dan tanpa karang, membuat Pantai Bagedur ini sangat asyik untuk berenang. Tapi, hati-hati! Karena ombak pantai ini cukup besar, sama seperti pantai selatan lainnya. Suasana di pantai ini pun berbeda dengan Pantai Anyer, Carita dan Tanjung Lesung. Di pantai ini, tidak terdapat penyewaan permainan air seperti banana boat, jet ski, snorkeling dan aktivitas air lainnya. Sehingga pantai ini terasa lebih tenang dan santai. Pantai Bagedur juga masih sangat alami dan indah. Ya, karena pantai ini belum banyak dikunjungi wisatawan dari luar. Bisanya Pantai Bagedur, hanya ramai saat musim libur, seperti liburan Lebaran, Idul Adha, Tahun Baru dan liburan sekolah. Akses menuju Pantai Bagedur pun relatif mudah. Wisatawan bisa membawa kendaraan hingga ke pinggir pantai. Banyak para offroader atau masyarakat sekitar yang sedang belajar mobil sambil menyusuri Pantai Bagedur. Mereka menggunakan kendaraannya di tepi pantai. Walaupun sepi, di pantai ini juga terdapat warung perjual makanan ringan. Namun, harga yang ditawarkan sedikit lebih tinggi. Hal yang biasa bukan, untuk sebuah tempat wisata? Sebaiknya, saat ingin datang ke Pantai Bagedur lebih baik Anda membawa bekal makanan yang cukup. Sesuaikan dengan kebutuhan yang kita inginkan. Apalagi jarak dari pantai ke Pasar Malingping lumayan jauh sekitar 7 km. Untuk jalan dan rute menuju Pantai Bagedur sama seperti ke Pantai Sawarna. Hanya saja, perjalanan cukup sampai di Malingping. Dari Malingping, Anda bisa menuju Terminal Simpang. Kemudian, ambil kiri menuju Binuangen.